Hamster Colds
Flu pada hamster dapat disebabkan oleh suhu kering, oleh karena itu
penempatan lokasi kandang sangat mempengaruhi. Gejalanya hamster
menderita flu: bersin, hidung basah, nafas berat, dan selalu duduk
dengan posisi membungkuk.
Sangat dianjurkan untuk tidak memandikan hamster karena merupakan salah satu sumber flu yang utama. Jangan pernah bermain-main dengan hamster ketika anda sedang flu karena bisa menular ke hamster kesayangan. hamster yang mengidap flu sebaiknya diletakkan pada ruang yang hangat dan tidak kering. Makanan yang lembut (telah dihaluskan) baik untuk hamster yang flu, air minum yang telah diberi sedikit madu juga baik untuknya.
Sangat dianjurkan untuk tidak memandikan hamster karena merupakan salah satu sumber flu yang utama. Jangan pernah bermain-main dengan hamster ketika anda sedang flu karena bisa menular ke hamster kesayangan. hamster yang mengidap flu sebaiknya diletakkan pada ruang yang hangat dan tidak kering. Makanan yang lembut (telah dihaluskan) baik untuk hamster yang flu, air minum yang telah diberi sedikit madu juga baik untuknya.
Hamster Wet Tail
Hamster Wet Tail merupakan infeksi bakteri dan dapat menyebabkan
diare akut. stress dan ketidakseimbangan porsi makanan menjadi penyebab
utama Hamster Wet Tail. salah satu contoh stress adalah pengaruh ketika
hamster dibawa dari toko hewan menuju rumah (perjalanan panjang). gejala
Hamster Wet Tail area anus hamster menjadi lengket dan basah. hamster
yang sakit akan bergerak sedikit sekali dan sama sekali tidak mau makan.
cairan isotonik dapat diberikan secara oral kepada hamster dan dokter
hewan dapat meresepkan antibiotik untuk hamster. Metronidazole POM
biasa digunakan untuk mengatasi gangguan pencernaan dengan takaran
sesuai anjuran dokter hewan. Suapi hamster anda segera dengan makanan
yang telah dihaluskan. triknya mungkin bisa dengan menambahkan madu
untuk menambah nafsu makannya. kandang hamster yang sakit sebaiknya
segera dibersihkan dengan disinfektan / secara menyeluruh.
Hamster Bladder Stones
Gejala hamster yang mengalami Hamster Bladder Stones adalah adanya
setitik kecil darah pada urine-nya. hamster akan merasakan sakit yang
luar biasa pada saat kencing dan hamster terlihat lemas. memberi makan
daun dandelion dapat membantu produksi urin dan memaksa batu ginjal
keluar dengan sendirinya. cara lain adalah dengan menambahkan sedikit
garam pada minuman atau makanan.
Hamster Diarrhoea
Hamster Diarrhoea merupakan hasil dari pemberian makanan yang tidak
benar dan terkadang kombinasi yang salah pada makanan basah dan kering.
makanan yang busuk atau minuman yang kotor juga pemberian makan
sayur-sayuran yang berlebihan juga menjadi penyebab. gejala Hamster
Diarrhoea terlihat dari kotorannya (feces) yang berwarna hijau, encer,
dan dalam jumlah yang banyak.
jika hamster anda menderita diare, segera singkirkan semua makanan basah yang ada dan beri makan roti kering dan nasi matang. pemberian minuman teh chamomile juga disarankan. kemudian bersihkan kandang dari kotoran hamster 2 kali sehari. setelah hamster lebih baik, segera disinfek kandang hamsternya.
jika hamster anda menderita diare, segera singkirkan semua makanan basah yang ada dan beri makan roti kering dan nasi matang. pemberian minuman teh chamomile juga disarankan. kemudian bersihkan kandang dari kotoran hamster 2 kali sehari. setelah hamster lebih baik, segera disinfek kandang hamsternya.
Hamster Constipation
Hamster constipation mengindikasikan adanya penyumbatan pada saluran
pencernaan (sembelit). Ini merupakan akibat dari perilaku hamster yang
mengunyah bedding yang kotor atau hamster kurang minum (dehidrasi).
Hamster akan menunjukkan tanda-tanda sakit perut dan berhenti makan.
Coba tambahkan buah dan sayur seperti kubis atau daun dandelion dalam
porsi makanan hamster atau beri satu tetes minyak sayur setiap hari.
Ulangi 2 hari sekali. Pastikan hamster mendapat air minum yang bersih.
Hamster’s Rectal Prolapse / Hamster’s Prolapsed Rectum
Untuk yang ini sudah pasti kawan-kawan tahu, ini disebut juga dengan
Hernia pada manusia. Gejala turunnya posisi pencernaan hingga terlihat
keluar / menjuntai pada anus hamster. Jika terjadi hal ini, sebaiknya
hamster dibawa ke dokter hewan untuk dioperasi.
Hamster Diabetes
Diabetes biasa terjadi pada hamster jenis Campbell dan sifatnya
menurun. Gejalanya: hamster minum secara berlebihan, rontoknya bulu pada
area perut dan tangan, pipis berlebihan, waktu tidur yang lebih lama,
hamster melakukan olahraga secara berlebihan, hamster kekurangan /
kelebihan berat badan secara drastis dan badan hamster gemetar.
Beri diet yang sesuai dengan menyediakan sayur segar seperti wortel, lobak turnip, brokoli, kembang kol dan sedikit telur rebus. Makanan pak yang mengandung fruktosa sebaiknya dihindari.
Beri diet yang sesuai dengan menyediakan sayur segar seperti wortel, lobak turnip, brokoli, kembang kol dan sedikit telur rebus. Makanan pak yang mengandung fruktosa sebaiknya dihindari.
Hamster Strokes
Ketika hamster terserang penyakit stroke, kepala hamster biasanya
akan miring ke satu arah dan hamster berlarian berputar-putar. Stroke
biasanya menyerang pada malam hari. Hamster yang terserang stroke
mempunyai tingkat harapan hidup yang rendah, walaupun mereka mampu
bertahan hidup, mereka akan mengalami ”head tilt” / miring kepala secara
permanen.
Namun ”head tilt” ini biasanya terjadi karena adanya infeksi di
bagian dalam telinga atau bisa juga terjadi karena infeksi saluran
pernapasan. Hamster akan mencoba memiringkan kepalanya ketika berusaha
untuk berjalan. Infeksi bakteri ini dapat disembuhkan dengan resep obat
dari dokter hewan. Hal lain yang memungkinkan terjadi adalah adanya
tumor otak pada hamster. Gejalanya stroke lainnya adalah biasanya
hamster akan bersikap normal namun kemudian hamster seperti ”kesurupan” /
terhipnotis dengan bersikap diam saja tidak bergeming ketika
dikagetkan. Stroke dapat disembuhkan dengan porsi makanan dan minuman
yang berimbang dan harus selalu dipantau selama 2 minggu berturut.
Hamster Skin Mites
Skin Mites ini termasuk parasit yang berbahaya bagi hamster. Kutu ini
berupa laba-laba kecil yang bersarang di kulit hamster sehingga seakan
tidak terlihat sama sekali. Jika kutu kulit ini menyerang salah satu
hamster, maka dengan cepat akan menular pada hamster lainnya dalam
kandang yang sama. Kutu kulit ini juga dapat tertular dari binatang
lainnya seperti anjing atau kucing. Gejala bulu rontok pada hamster
biasanya terjadi karena aksi menggaruk yang berlebihan.
Hamster bisa mengatasi kutu ini dibantu dengan spray anti kutu untuk
hamster. Segera disinfek kandang hamster dan semprot dengan anti kutu.
Jangan menyemprot secara langsung pada hamster, lakukan dengan
menggunakan sikat gigi yang kemudian disapukan ke bulu hamster kemudian
gunakan tisu kering untuk mengelap bulu hamster. Ikuti petunjuk pada
spray anti-kutu.
Hamster Ear Mites / Hamster Ear Mange
Hamster Ear Mites / Hamster Ear Mange dikenal juga sebagai Notoedres.
Kutu ini hidup/berkembangbiak disekitar telinga hamster dan bisa
menjangkit wilayah muka dan kaki hamster. Hamster Ear Mites ini
berkembangbiak dengan cepat pada area yang terinfeksi dan hamster pun
mulai merasa terganggu dengan kehadiran kutu ini dan akan menggaruk
secara membabi buta. Kulit hamster menjadi rusak, hitam dan menjadi
fatal jika terus dibiarkan karena hamster bisa mati mendadak karena aksi
menggaruk yang brutal hingga tak sadar mencabik diri sendiri.
Pengobatan dilakukan oleh Vet dengan menyuntik cairan Ivermectin atau
memberikan Ivermectin secara oral. Krim / salep juga perlu dioleskan
untuk mengurangi rasa gatal dan bakteri yang ada. Kandang hamster perlu
dibersihkan lebih sering (3-5 kali seminggu) untuk mencegah supaya
Hamster Ear Mites tidak menjangkit hamster lagi.
Untuk Hamster Ear Mange (kudis) aplikasi (dioleskan) secara berhati2
dengan menggunakan olive oil. Minyak lavender, rosemary, tea tree dan
bawang putih juga bisa digunakan.
Hamster Cancers / Tumours
Terkadang pada tubuh hamster timbul benjolan-benjolan yang tidak
biasa yang semakin besar dari waktu ke waktu. penanganan dini oleh Vet
dapat membantu pencegahan penyebaran sel tumor/kanker. Resiko
tumor/kanker muncul ketika hamster beranjak tua.
Beberapa tumor/kanker bisa diobati, walaupun tumor/kanker telah
dioperasi masih bisa tumbuh lagi. Operasi yang dilakukan Vet juga
terkadang beresiko karena kecilnya ukuran tumor/kanker juga penggunaan
antibiotik yang tidak tepat dapat membahayakan hamster. Sayangnya,
tumor/kanker juga bisa ditimbulkan karena perkimpoian satu garis
keturunan (incest) misalnya: antar anakan, induk dengan anak.
Hamster yang menderita tumor/kanker dapat hidup biasa layaknya
hamster normal, yang perlu diperhatikan adalah untuk menyingkirkan
segala benda tajam dalam kandang hamster yang dapat mengoyak
tumor/kanker. Jika tumor/kanker terkoyak, oleskan minyak lavender/minyak
sayur. pengobatan ini perlu dilakukan untuk mencegah supaya hamster
tidak menjilat cairan tumor/kanker dan mencegah supaya tidak terjadi
pendarahan.
Hamster’s Cysts
Hamster’s Cysts adalah rongga yang berisi cairan. Terkadang juga
berisi udara / materi semi-padat. pada foto diatas, terlihat hamster
dengan cysts didaerah mulut. Hamster’s Cysts dapat membesar dan membuat
hamster kesulitan makan.
Hamster’s Cysts dapat diobati oleh Vet dengan menguras isi rongga,
walaupun ada kemungkinan Hamster’s Cysts dapat muncul kembali. Jika
Hamster’s Cysts terkoyak, obati dengan cara yang sama seperti pengobatan
pada tumor/kanker yang terkoyak, yaitu dengan mengoleskan minyak
lavender/minyak sayur.
Penyakit Mata – Glaukoma, Katarak dan sejenisnya…
Beberapa hamster akan develop katarak di masa tuanya.
Sering kali kondisi ini ditandai lingkaran kebiruan di tengah matanya.
Juga perlu diingat bahwa penglihatan hamster sangat buruk,
.Hamster bermata merah juga terkenal mudah terjangkit katarak,beberapa hamster pada masa tuanya akan develop katarak.
Sering kali kondisi ini ditandai lingkaran kebiruan di tengah matanya.
Juga perlu diingat bahwa penglihatan hamster sangat buruk,
.Hamster bermata merah juga terkenal mudah terjangkit katarak,beberapa hamster pada masa tuanya akan develop katarak.
(yang difoto memang bermata merah karena itu adalah WW Blue Argente tapi kataraknya cuma sebelah mata,sedangkan yang Campbell adalah platinum normal bermata hitam dan dua matanya kena katarak)
Cara pengobatan (dari Yahoo! Answer juga) :
coba berikan visine(obat mata) pelan-pelan dengan memakai cottonbud,
tapi yang saya tahu, katarak pada hamster terlalu berbahaya kalau kita sendiri yang mengobatinya,
lekas bawa hamster anda ke dokter hewan terdekat.
tapi yang saya tahu, katarak pada hamster terlalu berbahaya kalau kita sendiri yang mengobatinya,
lekas bawa hamster anda ke dokter hewan terdekat.
kalau sudah sembuh, disarankan hamster anda untuk mengkonsumsi wortel.
Pemberian wortel juga baik untuk mejaga kesehatan mata, terutama pada hamster albino/bermata merah.
Jika pada kandang hamster terdapat botol minum dicek apakah botol tersebut bocor atau tidak,
karena kemungkinan mata hamster anda berjamur karena botol yang bocor,
pemberian wortel juga cukup 1 iris per ekor.
Pemberian wortel juga baik untuk mejaga kesehatan mata, terutama pada hamster albino/bermata merah.
Jika pada kandang hamster terdapat botol minum dicek apakah botol tersebut bocor atau tidak,
karena kemungkinan mata hamster anda berjamur karena botol yang bocor,
pemberian wortel juga cukup 1 iris per ekor.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar